Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Tokyo, Jepang TRIBUNNEWS.COM - Saat ini peternakan canggih Jepang sedang mengincar Indonesia dan tahun depan diperkirakan akan dilakukan riset dan studi kelayakan di beberapa tempat di Indonesia antara lain di Aceh. Studi kelayakan kemungkinan akan dibantu badan kerjasama internasional Jepang (JICA). Ise Foods Inc. adalah perusahaan telur dan peternakan ayam dan satu dari perusahaan terbesar di Jepang. Pemiliknya, keluarga Taichiro Ise, mulai melakukan penelitian ayam peternak atau breeder pada tahun 1912, tapi menjadi perusahaan atau kabushikikaisha pada bulan Juni 1971. Sangat kaya dan perusahaan keluarga, belum listing di pasar modal, dengan modal dasar 10 juta yen, penjualan total 35,1 miliar yen dan jumlah karyawan sekitar 756 orang per Januari 2011. "Kita sedang pertimbangkan untuk investasi di Indonesia, Singapura dan Vietnam. Kita akan kerjasama untuk Asia Tenggara dengan Charoen Pokphand...
Comments
Post a Comment